Postingan

Menampilkan postingan dari Februari, 2022

Negara Denmark Pilih Berdampingan dengan Covid-19, Seluruh Warga Bebas Lepas Masker

Copenhagen -  Denmark melonggarkan protokol kesehatan Covid-19, termasuk wajib masker. Negara itu memilih untuk hidup berdampingan dengan Covid-19. Kebijakan itu diterapkan mulai Selasa (1/2/2022), saat infeksi virus Corona masih tinggi. Selain itu, muncul varian baru. Tetapi, sejumlah pejabat menilai saat ini adalah waktu yang tepat untuk melonggarkan pembatasan karena kasus Covid-19. Mereka berkaca kepada jumlah kasus turun dalam beberapa waktu terakhir. Mereka juga yakin kasus akan turun nantinya. Denmark melaporkan sekitar 40-50 ribu kasus Covid-19 per hari atau sekitar satu persen dari keseluruhan 5,8 juta populasi di negara itu. "Ada indikasi kuat kalau infeksi Covid-19 mencapai puncaknya di daerah-daerah rawan. Jadi, ini merupakan waktu yang baik untuk melonggarkan pembatasan," ujar Tyran Krause dari institusi kesehatan publik Denmark, SSI. Selain itu, kini lebih dari 60 persen warga Denmark telah menerima dosis ketiga vaksin Covid-19. Angka tersebut lebih tinggi keti